Isi Dompetmu Tergantung Sugestimu

Isi Dompetmu Tergantung Sugestimu

ilmu-sugestiBicara dompet terkadang membuat seseorang menjadi sensitif, sebenarnya bukan dompetnya tetapi isi dalam dompet. Coba saja anda bertanya ke teman anda sambil ngobrol, “eh dompetmu boleh aq lihat, ada isinya atau ngga”, pasti membuat suasana ngobrol anda jadi kurang nyaman. Isi dompet merupakan privasi masing-masing orang, dan  sebenarnya isi uang dalam dompet kita tergantung sugesti yang kita berikan kpd diri kita. Sugesti yang kita buat,yang kita ucapkan secara otomatis membentuk realita dalam hidup kita. Pernahkah anda bertemu seorang teman yang ketika anda ajak makan diluar seringkali bicara “gue lagi bokek nih”, “sorry ya lagi gak ada duit” dan ungkapan sejenisnya. Tanpa disadari itulah sugesti yang ditanamkan ke pikirannya dan sekali lagi isi dompetmu tergantung dari sugesti yang kamu terapkan.

Sugesti adalah semua “inputan” yang masuk ke pikiran kita, inputan itu bisa melalui buku,televisi, omongan orang lain dan juga omongan kita sendiri. Banyak orang salah memahami tentang sugesti, banyak orang berpikiran sempit tentang sugesti. Seringkali sugesti hanya diartikan sebagai sesuatu hal yang aneh,ajaib bahkan terkesan mistis padahal setiap yang kita ucapkan,yang kita lihat, yang kita dengar menjadi sebuah sugesti yang jika kita imani dan amini maka otomatis membentuk realita dalam hidup kita. Orang tua kita sering berkata “hati nak,ucapan itu doa”. Ya memamg itu benar adanya setiap ucapan sebenarnya menjadi doa, ya itulah kekuatan sugesti.

Seperti ketika dikelas AMC ada seorang peserta yang berkata ke saya “mas firman, saya kan harus realistis dengan kondisi saya sekarang, dengan kondisi keuangan saya, saya kan tidak mungkin membeli mobil, bukannya apa yang mau kita beli itu disesuaikan dengan isi dompet kita” , saya menjawabnya “nah itulah sugesti yang bapak masukkan sendiri ke pikiran bapak, coba bapak ubah sugesti itu dan berdoa ke Tuhan, bukannya Tuhan maha Kaya ya pak, kalau bapak mensugesti diri bapak seperti ini terus ya inilah yang terjadi,tapi kalau mau mengubahnya maka ubahlah sugesti bapak”

menjadi-money-magnet

Mengubah kondisi dompet, mengubah kondisi keuangan kita haruslah dimulai dari mengubah sugesti yang ada di pikiran kita, kitalah yang berhak dan bisa mengubahnya. Misalnya kalau anda sekarang mengeluh dan seringkali mengulang-ulang kalimat tidak punya uang maka itulah yang terjadi. Cobalah anda ganti kalimatnya menjadi “aku percaya Tuhan yang Maha kaya memberikan banyak uang didompetku, setiap aku memberi ke orang lain maka pasti Tuhan membalasnya 10x lipat”

baca juga: Ingin membuat Nilai Tukar Rupiah kembali Menguat?Lakukan 3 Sugesti ini dengan Benar

Kalimat itu juga sebuah sugesti kan, dan otomatis menjadi doa, jadi daripada anda sibuk mengeluh, menyalahkan kondisi,menyalahkan Tuhan dengan kondisi keuangan anda maka lebih baik anda mulai mengubah sugesti yang anda ucapkan sendiri.

Karena Tuhan tidak akan mengubah nasib seseorang sebelum orang itu merubahnya, dan yang diubah adalah sugesti-sugesti yang anda ciptakan sendiri. Daripada anda berkata “lagi gak ada duit nih” kepada teman anda saat diajak makan, lebih baik anda jawab saja “lagi diet, maaf masih kenyang” atau apalah yang penting hindari mengatakan “lagi bokek nih”

image

Hati-hati dengan apa yang anda ucapkan, PIKIRAN anda secara otomatis menerima apapun yang kita sugestikan, sugestikan yang baik dan positif kepada dompetmu, “dompet, ini ruangan masih kosong dan masih lega, tarik itu uang-uang masuk ke dompet ini” . Sugestikan itu ke dompet anda dan berpikirlah bahwa Tuhan itu Maha Kaya dan Maha Mengabulkan. Jadi benar jika isi dompet seseorang itu tergantung dari sugestinya.

kekuatansugesti

3 thoughts on “Isi Dompetmu Tergantung Sugestimu

  1. Alkhamdulillaah,,,
    .
    Ini bisa jadikan diri saya hidup sehat, kaya, bahagia,,,, amiin 11x
    .
    Terima kasih atas ilmunya,,,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *